- Latar Belakang
Pembangunan kesehatan di Indonesia dewasa ini masih diwarnai oleh rawannya derajat kesehatan ibu dan anak, terutama pada kelompok yang paling rentan yaitu ibu hamil, ibu bersalin dan nifas, serta bayi pada masa perinatal, yang ditandai dengan masih tingginya angka kematian ibu (AKI) dan angka kematian perinatal (AKP). Upaya penurunan Angka Kematian Ibu (AKI) dan Angka Kematian Bayi (AKB) merupakan prioritas nasional dan target global pada Sustainable Development Goals (SDGs). Pada saat ini, Angka Kematian Ibu (AKI) berdasarkan Longform Sensus Penduduk tahun 2020 adalah 189/100.000 Kelahiran Hidup (KH) yang harus terus diturunkan untuk dapat mencapai target RPJMN pada tahun 2024 menjadi 183 /100.000 KH. Sementara itu, berdasarkan Longform Sensus Penduduk tahun 2020 Angka Kematian Bayi (AKB) adalah 16,8/1.000 KH dan target RPJMN tahun 2024 adalah 16/1.000 KH. Meskipun data terakhir menunjukkan penurunan kematian ibu dan kematian bayi baru lahir di Indonesia, angka tersebut masih jauh dari target SDGs tahun 2030, sehingga diperlukan adanya kebijakan khusus yang menggerakkan berbagai pemangku kepentingan untuk mengambil peran dalam mencegah kematian ibu dan bayi, baik peningkatan akses dan kualitas pelayanan kesehatan, peningkatan tenaga Kesehatan, maupun pembiayaan.Salah satu upaya yang mempunyai dampak relatif cepat terhadap penurunan AKI dan AKB adalah dengan penyediaan pelayanan kebidanan berkualitas yang dekat dengan masyarakat dan didukung dengan peningkatan jangkauan dan kualitas pelayanan rujukan. Bidan sebagai ujung tombak pelayanan kesehatan ibu dan anak, serta merupakan “sahabat perempuan di sepanjang siklus kehidupannya” sangat berperan dalam meningkatkan kesehatan reproduksi perempuan dalam siklus kehidupannya. Kesehatan reproduksi perempuan yang sehat akan berdampak pada meningkatnya kualitas kehidupan perempuan yang kemudian juga akan berdampak positif pada kesehatan anak dan keluarga.AIPKIND sebagai asosiasi yang menaungi institusi pendidikan kebidanan mempunyai peran untuk memfasilitasi seluruh institusi kebidanan untuk menyelenggarakan pendidikan yang baik termasuk memberikan fasilitas diseminasi hasil-hasil penelitian ilmiah untuk dosen dan mahasiswanya. Kegiatan pekan ilmiah tahunan AIPKIND merupakan kegiatan yang diselenggarakan untuk mewadahi diseminasi hasil-hasil penelitian kebidanan dan untuk updating informasi terkini terkait pendidikan dan pelayanan kebidanan.Adapun tema Pertemuan Ilmiah Tahunan (PIT) Bidan pada tahun 2024 ini adalah “Strengthening Midwifery Foundation through Innovation in Education, Research and Publications“. Tema ini menggarisbawahi pentingnya mengintegrasikan inovasi dalam pendidikan kebidanan, mendorong penelitian yang berkualitas, dan memfasilitasi publikasi ilmiah untuk memajukan praktek kebidanan dan meningkatkan kesehatan ibu dan anak - Tujuan
- Memberikan fasilitas kepada dosen, bidan dan mahasiswa untuk mempresentasikan hasil-hasil penelitian kebidanan
- Memberikan informasi terkini terkait pendidikan dan pelayanan kebidanan
- Memfasilitasi kolaborasi pendidikan (penelitian) dan pelayanan kebidanan untuk meningkatkan kualitas pelayanan kebidanan berbasis bukti
- Kegiatan
- Seminar (plenary sessions) dengan narasumber internasional dan nasional
- Presentasi oral
- Presentasi poster
- Workshop
- Jadwal Kegiatan
Hari/ Tanggal : Jumat-Minggu, 19-21 Juli 2024
Waktu : 10.00 sd selesai
Tempat : Hotel Santika Slipi Jakarta - Topik Plenary Session
Session 1, Jumat 19 Juli 2024- Keynote Speech: Kebijakan penelitian kesehatan saat ini di BRIN, DIKTI dan Kemenkes oleh Oktriyanto, S.Si., M.Si dari BRIN
- Transition to practice in midwifery care oleh Catherine Breen Kamkong, UNFPA
- Peran AIPKIND dalam Pendampingan Pendidikan dan Penguatan Program Studi Kebidanan, oleh Ibu Dra Jumiarni Ilyas, M.Kes Ketua AIPKIND Pusat
Session 2, Sabtu 20 Juli 2024- Inovasi dalam Kurikulum Pendidikan Kebidanan, oleh Widya Wasityastuti, M.Sc., M.Med.Ed., PhD, Sp.KKLP, dari Belmawa Dirjen Dikti
- Peran Penelitian dalam Meningkatkan Standar Praktik Kebidanan (the Role of Research in Improving the Standard of Midwifery Practice) oleh Prof. Christine East, dari La Trobe University, Melbourne
- Kolaborasi Internasional dalam Pendidikan Kebidanan, oleh Prof. Angela Graves, Leeds University
- Topik Workshop
Workshop Session 1, Minggu 21 Juli 2024 jam 10.15-12.00 WIB- Penggunaan Teknologi dan Media Digital dalam Pendidikan Kebidanan oleh dr. Ide Pustaka, SpOG dari Universitas Gadjah Mada
- Developing a good research proposal, oleh Dr. Khadizah Abd. Mumin dari Universiti Brunei Darussalam
Workshop Session 2, Minggu 21 Juli 2024 jam 13.00-14.45 WIB
- Structured Literature Review, Prof. Christine East (La Trobe University)
- Keterampilan Penulisan dan Publikasi Artikel Ilmiah, Ikhwan Arif, Universitas Andalas
Dengan mengintegrasikan tema besar, topik untuk sesi plenary, dan workshop ini, Pekan Ilmiah Tahunan Pendidikan Bidan AIPKIND 2024 akan secara efektif menargetkan aspek kunci dari inovasi pendidikan, penelitian, dan publikasi dalam kebidanan. Tujuannya adalah untuk memberdayakan dosen, mahasiswa bidan, baik tingkat sarjana, pasca sarjana, dan praktisi bidan dengan pengetahuan, keterampilan, dan motivasi untuk berkontribusi pada peningkatan kualitas pendidikan kebidanan, praktik klinis, dan literatur ilmiah di bidang kebidanan.
- Peserta
Jumlah Peserta 160 orang dari berbagai institusi Pendidikan Kebidanan di Indonesia sebagai berikut:- Rektor Universitas
- Wakil Ketua Sekolah Tinggi
- Dekan Fakultas/Wakil Dekan
- Ketua Program Studi/Ketua Jurusan/Sekretaris Jurusan
- Dosen Fungsional Kebidanan
- Mahasiswa Kebidanan
- Pembiayaan
Seminar: Rp 4.650.000,00Presenter (oral maupun poster): Rp 200.000,00 - Fasilitas
- Akomodasi 3 hari 2 malam
- Makan pagi, siang dan malam
- Coffee break
- Seminar kit
- Networking
- Panitia
Penanggung Jawab :
Dra. Jumiarni Ilyas, M.Kes
Pengarah :
Yetty Leoni M. Irawan, M.Sc
Dra. Tati Rostati, M.Kes
Ikhwan Arif, M.ScKetua :
Gita Nirmala Sari, M.Keb., Ph.DSekretaris :
Cesa Septiana Pratiwi, M.Mid., Ph.DSie Acara :
Dwi Izzati Budiono, M.Sc
Endang Koni Suryaningsih, M.Ns-Mid., Ph.D
Erika Yulita, M.KebSeksi Ilmiah :
Andari Wuri Astuti, MPH. Ph.D
Bd. Ferina, S.ST., M.KebSie Publikasi dan Dokumentasi :
Juli Oktalia, MA
Hetty Astri, M.Kes
Lukmanul Hakim, SKM., MSiSie Fundraising :
Bd. Diyan Indrayani, SST., M.Keb.
Bd. Rize Budi Amalia, S.Keb., M.KesSie Akomodasi dan Dekorasi:
Dr. Fatimah, S.ST., MKMSekretariat :
Septiana Ade Amalia & Arum Ningtyas